Kami informasikan kepada Ibu/Bapak/Saudara warga UII, dengan maraknya pesan email yang berisi informasi yang menyatakan email UII terkena hack atau ada pesan email yang dikirimkan ke mailbox yang sumber pengirimnya dari kita sendiri, dengan ini kami tegaskan bahwa pesan email seperti itu adalah email palsu (forged email), yang dikirimkan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab, dengan melakukan spoofing, dimana pihak pengirim berpura-pura menjadi diri kita sendiri. (Penjelasan mengenai forged email/ email palsu dapat dibaca di https://support.google.com/mail/answer/50200?hl=id  )

Google Mail memiliki metode pengamanan yang dapat mendeteksi jika sebuah email adalah email palsu, yang mana secara otomatis Google akan memasukannya ke SPAM, sehingga jika Ibu/Bapak/Saudara mendapat kiriman email yang masuk di SPAM, dimana email tersebut terdapat indikator tanda seru (!), mohon email tersebut diabaikan saja.

Sebagai langkah preventif kami juga menghimbau Ibu/Bapak/Saudara warga UII untuk tidak dengan mudah membuka tautan link/url isi sebuah email yang pengirimnya tidak jelas dan tidak dikenal, dan kami juga menghimbau agar Ibu/Bapak/Saudara secara berkala mengganti password akun UII demi memastikan keamanan akun layanan sistem yang digunakan.

Demikian informasi dan himbauan ini, atas perhatian Ibu/Bapak/Saudara kami ucapkan terima kasih



Salam hangat,
Keluarga Badan Sistem Informasi UII