,

Bersihkan Laptop Anda Dari Malware

Apakah komputer atau laptop Anda sedang terkena malware dan mencari cara menghilangkannya? Sebelum mulai membersihkan malware, Anda harus tenang terlebih dahulu karena siapapun punya potensi untuk terserang malware. Baik lembaga pemerintahan, perusahaan besar, usaha kecil, hingga pengguna komputer pribadi sekalipun.

Malware adalah perangkat lunak yang dibuat bertujuan merusak sistem komputer, jaringan, atau server tanpa sepengetahuan pemiliknya. Istilah ini merupakan gabungan dari malicious (berbahaya) dan software (perangkat lunak).

Biasanya malware bisa masuk ke komputer melalui file-file unduhan dari browser dan email. Jadi Anda harus selalu berhati-hati ketika berselancar di internet.

Cara Membersihkan Malware

Berikut cara membersihkan malware di laptop atau PC Windows Anda.

  1. Pastikan Backup Data Penting
    Menyiapkan backup data penting komputer atau laptop Anda di cloud. sehingga saat terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti serangan malware, ransomware data Anda tetap aman.
  2. Putuskan Koneksi Internet
    Selanjutnya , segera putuskan koneksi internet ketika malware sudah menyerang. Hal ini dilakukan untuk menghindari transmisi data dari komputer Anda ke pihak lain melalui internet.
  3. Masuk Safe Mode
    Safe Mode adalah pilihan yang digunakan ketika hendak memperbaiki kerusakan di windows, salah satunya saat terjadi serangan malware. Berikut cara masuk ke safe mode.
    – Masuk ke Setting > Recovery > Pada Advanced Startup pilih Restart now
    – Kemudian Pilih Troubleshoot  > Advanced options > Startup Settings > Restart

    – Pada halaman berikut Anda dapat Menggunakan F4 atau tombol  4 untuk memilih (Enable Safe Mode)
  4. Menghapus Temporay Files
    Lakukan penghapusan temporary files sebelum melakukan scanning secara menyeluruh pada perangkat Anda. Hal ini dimaksudkan untuk mempercepat proses scanning, meringankan disk space, dan bahkan menghapus beberapa file malware yang masih bekerja.
  5. Me-reset Browser
    Malware seringkali bersumber dari unduhan pada browser. Maka dari itu, salah satu cara menghilangkan malware juga berhubungan dengan browser. Berikut cara reset browser Crome dan Firefox.
    Reset Browser Crome
    – Masuk ke Setting > Kemudian cari Reset and Clean Up
    – Klik Clean Up Computer > Tunggu Chrome mendeteksinya program berbahaya.
    – Jika ditemukan software tidak diketahui dan dianggap berbahahya, klik Remove.
    – Selanjutnya kembalikan Crome ke settingan pabrik,
    – Masuk ke Setting > Pilih Reset and Clean Up
    – Kemudian Pilih Restore settings to their original defaults > Klik Reset SettingReset Browser Mozila Firefox
    – Buka aplikasi Mozilla Firefox. > Klik menu Help.
    – Klik Troubleshooting Information. > Klik Refresh Firefox.
    – Klik lagi tombol Refresh Firefox pada jendela konfirmasi.
    – Tunggu sebentar dan klik Finish.
  6. Mengganti Password yang Tersimpan di Laptop/PC
    Segera lakukan penggantian password ketika Laptop atau PC terinfeksi malware, ini dilakukan untuk mencegah hal yang tidak diinginkan,  karena password yang disimpan pada browser rentan sekali terjadi pencurian data.
  7. Scan Menggunakan Windows Defender
    Microsoft telah mempublikasikan bagaimana menghapus  malware dalam sistem komputer menggunakan windows defender. 
    Syarat untuk menggunakan Windows Defender sebagai scanner adalah, Windows anda dalam keadaan upto date, hal ini dikarenakan database malware harus selalu diperbaharui agar mampu mengenali malware.
    berikut cara scan menggunakan Windows Defender.
    Klik Start kemudian ketikan pencarian Windows Security > Open
    Pilih Virus & Threat Protection > Klik Scan Options dan pilih Full Scan.

    Kemudian Anda juga dapat menggunakan Microsoft Safety Scanner yang di publikasi tanggal 30 September 2022.
  8. Scan Menggunakan Anti Malware
    Anti Malware yang dapat digunakan  sebagai alternatif ketika menggunakan Windows Defender masih tidak terdeteksi adanya malware karena belum dilakukan update windows,  maka Malwarebytes  dapat menjadi solusi karena  terdapat fasilitas free selama trial. Untuk petunjuk penggunaan Malwarebyte Anda dapat mengunjungi halaman cara bersihkan malware menggunakan malwarebytes.
  9. Hapus Program yang Tidak Dikenal
    Hapus program mencurigakan yang Anda tidak mengenalinya. Lihat daftar program/software yang terinstall di perangkat Anda, buka menu Setting > Apps > Pilih menu Apps & Features.Demikian langkah-langkah yang dilakukan untuk membersihkan malware pada perangkat windows Anda.